21 March 2012

Sekilas Tentang Raja Ampat

Raja Ampat adalah kepulauan di barat laut kawasan Kepala Burung, Papua Barat. Kepulauan ini sebetulnya yang terdiri dari 1.500 pulau kecil. Namun empat pulau utamanya yakni Misool, Salawati, Batanta, dan Waigeo.
Total luas wilayah perairan dan darat di Raja Ampat mencapai 40.000 km2, ini sudah mencakup wilayah taman nasional laut terbesar di Indonesia yakni Teluk Cendrawasih.
Keindahan bawah laut Raja Ampat sudah terkenal di kalangan penyelam profesional dunia. Mereka menobatkan kepulauan ini sebagai satu dari 10 situs penyelaman terbaik di dunia.
Sekarang sudah banyak biro perjalanan menawarkan paket menyelam ke Raja Ampat, khususnya dengan menggunakan rumah kapal atau liveaboard. Rute dan tempat-tempat menyelam tergantung pada kondisi arus dan visibility (kejernihan air) saat trip berlangsung.

Pada bulan Juli, Raja Ampat cenderung dilalui angin kencang dari selatan. Adapun, kawasan yang wajib disinggahi saat berlibur di Raja Ampat adalah kawasan utara.

Sumber: holidayiq.co.id

No comments:

Post a Comment